Ikutserta
“Hati manusia merencanakan jalannya, tetapi TUHAN yang menetapkan langkah-langkahnya.” (Amsal 16:9, ULB)

Bersama Yayasan ABN, tirai pelayanan terbuka lebar, dan kesempatan untuk berpartisipasi dalam perluasan kerajaan Allah lebih nyata.
Fokus kegiatan Yayasan ABN adalah pada lokasi serta bidang yang tidak digarap oleh organisasi lain, tetapi merupakan kebutuhan yang mendesak. Terdorong oleh Visi 2025, Yayasan ABN berusaha keras untuk lebih inovatif, tidak takut untuk mencoba metode terbaru, dan teknologi terkini, tanpa mengabaikan kepekaan terhadap bimbingan Tuhan.
Diskripsi dan Dokumentasi Bahasa -
Yayasan ABN melanjutkan penelitian kebahasaan, dokumentasi bahasa, serta pemetaan bahasa-bahasa untuk Ethnologue.
Pendidikan Multibahasa -
bekerjasama dengan SIL International, Yayasan ABN telah menyelesaikan pengadaan kurikulum Sekolah Dasar dalam bahasa lokal di Sulawesi Tengah. Sekarang Yayasan ABN sedang bekerjasama dengan Analytical and Capacity Development Partnership (ACDP) dan DIKPORA Papua untuk menyusun kurikulum PAUD dalam bahasa Lanny di wilayah Lanny Jaya.
Penerapan Alkitab -
karena rendahnya pemakaian Alkitab yang telah diterjemahkan, Yayasan ABN berkomitmen untuk mempromosikan penerapan Alkitab yang telah diterjemahkan dengan cara promosi penggunaan Alkitab di gereja-gereja, pengadaan bahan-bahan Sekolah Minggu, serta bahan-bahan pemuridan.

Bahasa Tunarungu -
pada mulanya, Yayasan ABN bermitra dengan SIL-Global Sign Language Team untuk mendukung LABISI Jakarta dalam usaha mereka menerjemahkan 15 ceritera WOW “Word Of Wisdom” dari Lembaga Alkitab Hong Kong dan Alkitab Kronologis (CBT). Tetapi, setelah SIL International mendirikan Yayasan sendiri, Yayasan ABN tidak lagi ikutserta.

Perekaman Film Yesus (VAST) -
bekerjasama dengan Seed Company, GKI, GIDI, GBAI, LPMI, serta beberapa Yayasan di Papua, Yayasan ABN memfasilitasi serta mengelola proses produksi Film Yesus dalam bahasa Melayu Papua, Tehit dan beberapa bahasa lainnya;

Sumber Sarana Penerjemahan Alkitab -
sadar akan cepatnya pergeseran bahasa-bahasa suku ke bahasa Lintas Suku, fokus jangka pendek Yayasan ABN adalah, membekali setiap gereja komunitas bahasa suku untuk memiliki sumber daya yang memadai untuk penerjemahan Alkitab dalam bahasa mereka sendiri secara otonom dan tidak dibatasi oleh hak cipta.
Kegiatan Penerjemahan di Jakarta

Kegiatan Penerjemahan di Manado

Memenuhi permintaan beberapa gereja, Yayasan ABN bekerjasama dengan Wycliffe Associates untuk menerjemahkan:
- sumber-sumber penerjemahan Alkitab serta bahan-bahan lainya …
- sarana penerjemahan dan pelatihan …
- ke dalam bahasa Lintas Suku …
- sehingga 100% kebutuhan di Gereja terpenuhi.
Bagaimana Anda bisa ikutserta?
Dengan Yayasan ABN, banyak kesempatan hidup untuk melayani dan bukan melayani untuk memenuhi kebutuhan hidup. Hubungilah kami, dan kami akan senang hati untuk membicarakan pelayanan yang sesuai dengan panggilan dan kemampuan Anda.